Minggu, 23 September 2012

BIMBINGAN TEKNIS SISTEM PENDATAAN MANAJEMEN SEKOLAH BERBASIS TIK SMA NEGERI 1 SUBANG

Berdasarkan Surat Keputusan Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah Nomor : 600/D1/KP/05/2012 SMA Negeri 1 Subang ditunjuk menjadi penerima bantuan pemberdayaan sekolah sebagai pusat layanan TIK pendidikan menengah tahun 2012. Sebagai tindak lanjut dari surat keputusan tersebut SMA Negeri 1 Subang melaksanakan pendampingan  terhadap 25 SMA di Kabupaten Subang baik negeri maupun swasta.
Kegiatan pendampingan  ini diberi tema Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Sistem Pendataan Manajeman Sekolah Berbasis TIK. Bertempat di SMA Negeri 1 Subang yang dilaksanakan pada tanggal 29 Agustus 2012 s.d. 1 September 2012 dan dihadiri oleh 25 Kepala Sekolah, 38 Perwakilan Pengelola IT Sekolah, dan perwakilan Dinas Pendidikan. Kegiatan pendampingan dibagi dalam tiga tahap, diantaranya :
         Tahap pertama :  Persiapan pelaksanaan kegiatan (Melakukan rapat persiapan, membentuk tim layanan TIK, menyusun agenda kegiatan, menyiapkan infrastuktur pendukung kegiatan), kemudian Persiapan pelaksanaan pelatihan dan bimbingan teknis (Melakukan penyiapan panduan kegiatan/silabus dan modul pelatihan dan bimbingan teknis, menentukan peserta pelatihan, menyiapakan tempat dan akomodasi pelatihan, menentukan fasilitator, narasumber dan panitia pelatihan), Kordinasi dan komunikasi (Melakukan pesiapan surat menyurat, penentuan peserta dan penyiapan undangan peserta pelatihan, narasumber, fasilitator dan petugas supervisi), persiapan teknis (Menentukan jadwal dan tempat menyelenggarakan pelatihan dan bimbingan teknis)
              Tahap kedua : Pelaksanaan pelatihan dan bimbingan teknis. Pada tahap ini peserta harus melakukan registrasi secara online dan data yang dimasukan bisa langsung dicetak di barcode kahadiran, kemudian peserta mengikuti acara pembukaan yang dibuka oleh Humas SMA Negeri 1 Subang Rika Rachmita Sujatma, S.Pd. M.M dan dilanjutkan dengan sambutan ketua panitia, selanjutnya sambutan kepala SMA Negeri 1 Subang sebagai penanggungjawa Kegiatan serta sambutan dari kepala bidang dikmenumjur Dinas Pendidikan Kabupaten Subang bapak H. Deden Hedriana, M.Pd yang sekaligus membuka bimbingan teknis bagi pengelola IT Sekolah, dalam sambutannya beliau berharap bahwa impelentasi Administarasi berbasis TIK di Sekolah bisa berjalan dengan baik dan dengan pendataan online ini bisa memacu manajemen untuk segera melakukan validasi data karena data bisa langsung terkirim ke pusat.  Kegiatan pembukaan dilanjutkan  dengan memberikan materi penjelasan tentang manjemen sekolah berbasis TIK mengunakan PAS SMA, mulai dari pengenalan, cara install, setting progam aplikasi, entry dan edit data, uji coba singkronisasi, menyiapkan sertifikat pelatihan dan bimbingan teknis, mendokumentasikan kegiatan pelatihan dan bimbingan teknis.
           Tahap yang ketiga yaitu Monitoring dan Supervisi yang dilaksanakan oleh Fasilitator dan atau Dinas pendidkan ke sekolah-sekolah peserta Bimbingan Teknis.  Adapun Panitia dan Fasilitor yang terlibat diataranya :
  1. Drs. H. Anton Imam MAS. M.M.
  2. Drs. Nursupangkat, M.T.
  3. Irma Samrotul Fuadah, S.Pd, M.M.Pd.
  4. Dra. Hj. Endhah Wahyati 
  5. Drs.Firmasyah, M.T.
  6. Pipih Lestiyadi, S.Pd, M.T.
  7. Andriyana, S.T.
  8. Islah, A.Md
  9. Dra. Hj. Rochmah Hidajah, M.S.I
               Suksesnya kegiatan ini tidak terlepas dari peran Kepala sekolah SMA di Kabupaten Subang yang sangat konsen dan mendukung dalam kegiatan ini terbukti mengirimkan pengelola TIK yang mempunyai semangat dan kerja sama yang tinggi. Sehingga di akhir kegiatan ini peserta mampu melaksanakan implementasi Program PAS dan melakukan sinkronisasi dengan PAS Dikmen Pusat.
Semoga dengan implementasi Program PAS ini bisa meningkatkan mutu pengelolaan dan layanan data/informasi pendidikan  menengah khususnya SMA baik di kabupaten Subang maupun di Indonesia.

Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar